Selasa, 08 Desember 2009

Ingat, 6 Hal yang Paling "Dibenci" Bos

Ingat, 6 Hal yang Paling "Dibenci" Bos

Siapa sih yang nggak ingin dapat nilai 'plus' di mata bos..? Semua jelas mau lah ya. Nah untuk menjadi anak buah yang baik di mata bos, ada beberapa hal yang tidak boleh anda abaikan. So, sebelum terlanjur, simak 'enam hal' yang paling tidak disukai bos di bawah ini:

1. Terlalu banyak bicara
Bicara saat diperlukan seperti waktu presentasi, diskusi, dll, memang bagus. Tetapi kalau terlalu banyak bicara dan 'tidak' memberi kesempatan pada orang lain, mengesankan bahwa anda terlalu dominan dan ingin menonjolkan diri sendiri. Jika anda ingin bicara, bicaralah secara proporsional dan jangan lupa untuk belajar mendengarkan orang lain. Karena mendengar juga merupakan salah satu seni berkomunikasi yang efektif.

2. Selalu terlihat sibuk
Sibuk karena ada sesuatu yang dikerjakan memang wajar. Tapi kalau tampak sibuk terus menerus sementara kesibukan itu tidak ada hasilnya ya sama aja bohong. Bos paling tidak suka dengan kesibukan yang cuma pura-pura. Lebih baik anda bersikap 'fair', jika memang pekerjaan anda sudah selesai, tanyakan pada bos apakah masih ada pekerjaan lain. Dan kalau tidak ada, nggak perlu berpura-pura sibuk, biasa sajalah.

3. Sering mengadu
Terlalu sering mengadukan masalah pada bos tanpa berusaha mencari solusi adalah salah satu hal yang paling tidak disukai bos. Karena sering mengadu juga mengesankan anda hanya ingin 'memancing di air keruh'. Bisa juga anda akan dicap 'cari muka'. Jika anda ingin mengadukan masalah pada bos, jangan menyalahkan orang lain, lebih baik anda bersama-sama memikirkan jalan keluarnya.

4. Sering mengeluh
Sering mengeluhkan kondisi yang anda hadapi pada bos, menunjukkan bahwa anda bukanlah orang yang kuat menghadapi tekanan dan tidak pandai mengontrol emosi. Hal ini menandakan mental anda bukanlah mental seorang pemimpin. Jika ada masalah, hadapilah secara profesional. Jika anda tidak mampu menyelesaikannya, bicarakan dan diskusikan baik-baik pada rekan yang lebih paham atau pada bos.

5. Malas mengembangkan diri
Bos juga tidak menyukai sikap anda yang cuek, sementara anda masih memiliki kelemahan dalam pekerjaan anda. Bos lebih menyukai orang yang memiliki motivasi kuat untuk maju. So, kalau anda merasa masih memiliki beberapa kelemahan, perbaiki kelemahan anda dengan terus belajar.

6. Memanfaatkan fasilitas kantor untuk kepentingan pribadi
Menggunakan fasilitas kantor untuk keperluan pribadi adalah hal yang wajar sepanjang itu tidak berlebihan. Tetapi jika anda memakainya sampai di luar batas toleransi perusahaan, akan mengurangi kredibilitas anda. Memakai mesin foto kopi untuk menggandakan dokumen pribadi hingga puluhan lembar dan menelepon pacar di kantor hingga berjam-jam adalah contoh tindakan pemanfaatan fasilitas kantor yang sngat tidak disukai bos. Hati-hati kalau anda pernah kepergok bos dalam memanfaatkan fasilitas kantor, bisa jadi ia akan memperketat pengawasan terhadap anda.

Kesimpulannya, sesuatu yang 'terlalu' dan 'berlebihan' memang berdampak tidak baik bagi anda dan lingkungan. So, apapun yang akan anda lakukan, lakukanlah secara proporsional dalam arti sesuai porsi kebutuhan. Sebagai karyawan yang baik tentu anda sudah mengetahui secara pasti mana yang pantas anda lakukan dan mana tidak. Ingat, bos punya kewenangan untuk menilai prestasi dan perilaku anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar